Tips Cara Unreg Dari Layanan Pulsa

Posted by Trik dan Tips | Tips Diet Sehat | Trik dan Tips sehat



Cara unreg layanan penyedot pulsa tidak jelas - kesel pulsa tiba-tiba hilang tidak jelas kemana, gak pernah daftar reg tapi pulsa juga tetap hilang, atau reg tapi lupa kapan, dan pengen unreg tapi tidak tahu caranya, berikut adalah cara unreg untuk semua operator baik telkomsel, xl, indosal, dan lain-lain

Cara unreg layanan penyedot pulsa tidak jelas
Cara unreg layanan penyedot pulsa tidak jelas


Nerikut adalah beberapa cara yang mungkin bermanfaat :

@balas sms short code nya
 Kenali nama layanan dan nomer shortcode yang anda ikuti, untuk berhenti berlangganan secara default biasanya dengan mengirim sms dengan format UNREG <nama_layanan> atau STOP <nama_layanan> lalu kirim ke nomer shortcode masing-masing layanan premium tersebut.

@ Bagi pengguna Telkomsel ,
tekan *111# untuk (kartuHALO) dan *116# untuk (simPATI/As), lalu tekan 3 untuk cek konten SMS Premium yang aktif. tekan 2 bila ingin berhenti berlangganan.

@ Bagi pengguna XL,
untuk program yg memotong pulsa cek saja di *321# dan bisa juga untuk off-kan layanan tsb. Dan anda akan terbebas dari sms 'siluman' yg mungkin menyedot

@ Bagi pelanggan Indosat ( Matrix, Mentari, IM3 ),
Melalui SMS
* Stop semua layanan : ketik STOP kirim SMS ke 726 (gratis)
* Cek semua layanan : ketik STATUS kirim SMS ke 726 (gratis)
* Stop layanan i-Ring, caranya : ketik STOP kirim SMS ke 808
* Pengaduan SMS penipuan:
ketik SMS(spasi)Nomor Pengirim(spasi)SMS Penipuan kirim ke 726

@ Melalui UMB ,
* Stop semua layanan, caranya : ketik *726# kemudian pilih 1
* Cek semua layanan, caranya : ketik *726# kemudian pilih 2

untuk cara menghentikan penyedotan pulsa indosat sudah saya coba sendiri dan langsung layanan terkait terhenti seketika semoga bermanfaat, apabila ada tambahan akan sangat membantu

sumber :  http://www.agenpulsasendawar.com

Related Post



Posting Komentar

POSTING TERBARU